KOTA CIREBON - Danrem 063/Sunan Gunung Jati Kolonel Inf Dany Rakca, S.A.P., M.Han menerima Paparan para Dandim Jajaran Korem 063/Sunan Gunung Jati terkait Ancaman, Gangguan, Hambatan, Tantangan dan Kerawanan (AGHTK), di Aula Sunan Gunung Jati Korem 063/Sunan Gunung Jati, Jum’at (3/2/23).
Danrem 063/Sunan Gunung Jati Kolonel Inf Dany Rakca, S.A.P., M.Han menyampaikan TNI AD merupakan bagian dari TNI, berperan sebagai komponen utama kekuatan pertahanan Negara di darat, diharapkan dapat menunaikan tugas pokok sesuai amanat undang-undang. Dalam undang-undang TNI menyatakan bahwa Angkatan Darat bertugas melaksanakan tugas TNI matra darat di bidang pertahanan, melaksanakan tugas TNI dalam menjaga keamanan wilayah perbatasan darat dengan Negara lain, melaksanakan tugas TNI dalam pembangunan kemampuan dan pengembangan kekuatan matra darat serta melaksanakan pemberdayaan wilayah pertahanan di darat.
Baca juga:
1.092 Perwira Muda Dilantik oleh Kasad
|
Danrem 063/Sunan Gunung Jati Kolonel Inf Dany Rakca S.A.P., M.Han menambahkan Tujuan diselenggarakan kegiatan ini agar semua satuan jajaran korem mengetahui dan dapat memetakan Ancaman, Gangguan, Hambatan, Tantangan dan Kerawanan (AGHTK), di wilayah satuan Masing-masing sehingga Dandim, Danramil sampai dengan Babinsa mengetahui kerawanan yang akan dihadapi dan tahu solusi atau strategi dalam penanganannya Selain itu juga semua Ancaman, Gangguan, Hambatan, Tantangan dan Kerawanan (AGHTK) ini dibuat untuk menjawab semua masalah baik itu Geografi, Demografi dan Kondisi Sosial ( Idieologi, Politik, Ekonomi, Sosial Budaya, dan Pertahanan Kemananan) Jadi unsur Komandan di satuan wilayah tidak hanya berdiam diri tapi berpikir terus menerus dan berbuat semaksimal mungkin untuk membantu pemda dan penduduk di wilayahnya. Sesuai dengan implementasi 7 Perintah Harian Kasad yang kelima : TNI AD harus hadir di tengah kesulitan rakyat dan senantiasa menjadi solusi. Rumusan strategi yg didapat dari analisa AGHTK ini akan menjawab semua permasalahan yang ada di wilayah selama 11 bulan ke depan atau dalam tahun 2023. Komandan Satuan Kewilayahan juga dapat memberi masukan , saran dan dorongan terhadap solusi-solusi untuk selesaikan masalah Geografi, Demografi dan Kondisi Sosial di wilayah.
Lanjut, Danrem 063/Sunan Gunung Jati Kolonel Inf Dany Rakca S.A.P., M.Han Korem 063/Sunan Gunung Jati yang berkedudukan di Kota Cirebon membawahi 8 Komando Distrik Militer yang meliputi 1 Kota dan 7 Kabupaten. Adapun wilayah tergelar yaitu Kota Cirebon, Kab. Karawang, Kab. Purwakarta, Kab. Subang, Kab. Majalengka, Kab. Kuningan, Kab. Indramayu, dan Kab. Cirebon yang tentunya memiliki banyak baik ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan yang harus dihadapi dengan berbagai intensitas situasi dan kondisi secara situasional.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kasrem 063/Sunan Gunung Jati Letkol Arh Dhama Novian Jaya, Para Kasi Korem 063/Sunan Gunung Jati dan Para Dandim jajaran Korem 063/Sunan Gunung Jati.
Agus S